Iklan

Biar Tidak Jadi Anak Tiri, 2024 Pemko Batam Bangun Jalan Sei Beduk

Senin, April 17, 2023 WIB Last Updated 2023-04-17T12:12:13Z
Advertisement
Wali Kota Batam, HM Rudi saat memberikan sambutan dalam acara silaturahmi dan ramah tamah dengan media di Hotel Golden Prawn Bengkong. (dok: ist)

Batam, pelitatoday.com - Diskominfo Pemko Batam mengadakan acara silaturahmi dan ramah tamah Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi dengan rekan-rekan media bertempat di lantai 2 Hotel Golden View, Bengkong Laut. Senin (17/04/2023).


Diawal sambutan nya, Wali Kota Batam menyampaikan ucapan terima kasihnya atas kehadiran para wartawan dalam acara tersebut. Ia juga mengapresiasi atas pemberitaan yang disampaikan oleh para wartawan kepada masyarakat soal pembangunan sesuai dengan fakta.


"Nasib saya ada ditangan Bapak-ibu sekalian, tapi Allah yang menentukan nasib saya. Namun,  diakui ataupun tidak diakui bahwa pembagunan Kota Batam di era 7 tahun terakhir sungguh sangat pesat sehingga membawa Kota Batam dikancah Nasional hingga Dunia," kata HM Rudi.


Lanjutnya, pembangunan Kota Batam bukan semata-mata bisa berjalan tanpa dukungan dari semua pihak, khusus para insan pers.


"Dukungan Bapak-ibu kepada saya sangat kuat sekali, kita baca di seluruh media bisa kita hitung ada beberapa yang memutar balikkan fakta. Hampir 99% menyampaikan sesuai dengan fakta dan kenyataan di lapangan. Itu saja sudah sangat mendukung saya untuk membangun kota Batam," pungkasnya.


Selain itu, HM Rudi memaparkan atas program dan progres pembangunan di Kota Batam yang ia nilai beresiko, namun tetap ia lakukan untuk Batam yang lebih baik.


"Saya pikir, zaman saya pembangunan di Batam seperti ini yang penuh resiko. Apakah kita mau pembangunan ini berhenti?," tanya Rudi.


Ia menegaskan bahwa para wartawan sudah menikmati sejumlah jalan di Kota Batam yang sudah dibangun.


"Bapak-ibu sudah menikmati jalan di seputaran Jalan Batam, ini adalah bukti nyata," katanya.


Selain itu, HM Rudi juga menyinggung soal jalan Seibeduk yang dikeluhkan masyarakat. Bahkan kata dia, masyarakat merasa dianaktirikan. Padahal kata dia, jalan tersebut adalah tanggungjawab Dinas Provinsi Kepri.


"Tahun 2024, kita akan ambil kembali jalan Seibeduk baru kita dibangun, biar kembali jadi anak kandung," pungkasnya HM. Rudi.


Diakhir sambutannya, ia berharap dukungan semua pihak untuk merampungkan pembangunan di Kota Batam.


"Ada sejumlah anggaran yang saya ajukan dan Alhamdulillah, tahun 2024 akan banyak lagi yang kita bangun. Ini semua berkat dukungan semua pihak," tutupnya.


Penulis: Pino Siburian 

Advertisement

  • Biar Tidak Jadi Anak Tiri, 2024 Pemko Batam Bangun Jalan Sei Beduk

Berita Lainnya

- Advertisement -

Ads x